Diberdayakan oleh Google TerjemahanTerjemahan
Raker TA 2023 - 2024; Berkhidmah Bersama Menuju Unggul

Unisnu menyelenggarakan Rapat Kerja (Raker) Penyusunan Program Kerja Tahun Akademik 2023/2024, Kamis (11/5/2023). Bertempat di Gedung Program Pascasarjana, rapat kerja tahun ini mengambil tema “Berkhidmah Bersama Menuju Unggul”. Rapat kerja ini merupakan wahana terbaik untuk merencanakan kegiatan yang berbasis pada indikator kerja yang tertuang dalam rencana strategis Unisnu Jepara tahun 2023-2028 dan rencana operasional (Renop) Unisnu Jepara TA 2023/2024.

Rektor Unisnu Jepara Dr. H Sa’dullah Assa’idi, M.Ag. secara resmi membuka Raker yang diikuti 76 pesrta, yang terdiri dari pimpinan dan pemangku kepentingan di Unisnu, Fakultas, Program Pascasarjana, Lembaga, Biro, Unit Pelaksana Teknis, Program Studi, serta pengurus harian Yaptinu.



Dalam sambutannya, Rektor berpesan dalam menyusun progja ini para peserta harus mempunyai keteguhan dan mempunyai visi “Dalam Menyusun Progja, kita sebagai yang diamanati memiliki visi, yakni berkepribadian keilmuan akademik dan islam aswaja dalam melahirkan sumber daya menuju unggul, berilmu, cendekia dan berkahlaqul karimah. berdasarkan nilai nilai aswaja dalam pengembangan iptek dan seni budaya” Ujarnya.

Lebih lanjut, Rektor juga menekankan pentingnya untuk selalu menanamkan rasa memiliki Unisnu, menanamkan falsafah rumah. “Unisnu adalah keluarga. Dalam satu unit maupun Unisnu keseluruhan, kita adalah keluarga. Dengan kita menanamkan falsafah rumah, kita juga membangun komitmen.” Ujarnya. Rektor berharap Penyusunan program.kerja ini sama seperti menyusun norma tri dharma perguruan tinggi. Harus memiliki komitmen.

Raker dibagi ke dalam tiga komisi. Komisi I membahas Bidang Akademik, Pengembangan Kelembagaan, Kemahasiswaan, dan Alumni. Komisi II membahas Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Sumber Daya, serta Komisi III membahas hukum, humas, kerja sama, dan PMB. Raker ditutup pada Kamis sore (18/5) melalui pleno, dengan diisi pembacaan hasil-hasil pembahasan tiap komisi.

“Rangkaian Kegiatan Rapat Kerja Unisnu Jepara ini diharapkan dapat menghasilkan program kerja yang dapat bermanfaat untuk perkembangan Unisnu Jepara. Harapan tersebut akan dapat diraih manakala segenap komponen yang terkait terhadap keberhasilan rapat kerja ini sepenuhnya mengaktifkan diri dan saling mendukung untuk menyukseskannya.” Ujar Dr. Aida Nahar, S.E. M.Si. Wakil rector bidang dua, sekaligus ketua panitia Rapat Kerja ini

“Keberhasilan Rapat Kerja Unisnu Jepara Tahun Akademik 2022/2023 akan sangat mempengaruhi perkembangan kemajuan Unisnu Jepara pada tahun yang akan dating” Pungkasnya.