Diberdayakan oleh Google TerjemahanTerjemahan

Program Studi

Manajemen Pendidikan islam

Manajemen Pendidikan islam

  • Profile
  • Mata Kuliah
  • Kompetensi

Profile Singkat

Keberadaan Program Magister Manajemen Pendidikan Islam (MPI) dengan peminatan/konsentrasi supervisi pendidikan Agama Islam berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2744 Tahun 2012 tentang Izin Penyelenggaraan Program Magister pada Perguruan Tinggi Agama Islam Swasta Tahun 2012 diharapkan memberikan harapan sekaligus nafas baru bagi geliat peningkatan pendidikan khususnya di Kabupaten Jepara. Program Magister Manajemen Pendidikan Islam (MPI) sekarang telah terakreditasi Baik Sekali berdasarkan Keputusan Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan Nomor 617/SK/LAMDIK/Ak/M/XI/2022. Semoga Program Studi Manajemen Pendidikan Islam ini menjadi  program studi yang berkualitas di bidang manajemen pendidikan Islam, mencetak sumber daya manusia yang profesional, cendekia dalam pengembangan IPTEK, seni budaya, berakhlaqul karimah berlandaskan nilai-nilai Ahlussunnah wal-Jama’ah (aswaja).


Visi

Menjadi program studi berkualitas bidang manajemen pendidikan Islam, guna melahirkan SDM profesional, cendikia dalam pengembangan IPTEK, seni budaya, berakhlakul karimah berlandaskan nilai-nilai Islam Ahlussunnah Wal-Jama’ah dan mampu bersaing pada level Internasional pada tahun 2028


Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang manajemen pendidikan islam guna mengembangkan sumber daya manusia yang profesional, cendikia dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, seni budaya, berakhlakul karimah, dan berlandaskan nilai-nilai islam ahlussunnah wal-jama’ah (aswaja).
  2. Mengembangkan sistem tata kelola dalam bidang manajemen pendidikan islam yang efektif dan efisien, bermutu, sehat, dan harmois berbasis nilai nilai islam ahlussunnah wal-jama’ah (aswaja).
  3. Menciptakan suasana akademik berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi, seni budaya dalam pengembangan manajemen pendidikan islam berlandaskan nilai nilai islam ahlussunnah wal-jama’ah (aswaja).
  4. Mengembangkan kerjasama dengan bergagai pihak dalam bidang manajemen pendidikan islam baik di tingkat regional, nasional maupun internasional.
  5. Mengimplementasikan manajemen strategis dalam pengembangan program studi yang berdaya saing di tingkat nasional 2020, nasional 2025 dan tingkat internasional tahun 2030.


Tujuan

  1. Terwujudnya penyelenggaraan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang manajemen pendidikan islam guna mengembangkan sumber daya manusia profesional, cendikia dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, seni budaya, berakhlakul karimah, dan berlandaskan nilai nilai islam ahlussunnah wal-jama’ah (aswaja).
  2. Terwujudnya pengembangan sistem tata kelola dalam bidang kepemimpinan, manajemen, administrasi serta pelayanan akademik yang efektif, efisien, bermutu, sehat dan harmonis berbasis nilai nilai islam ahlussunnah wal-jama’ah (aswaja).
  3. Terciptanya suasana akademik dan religius berbasis IPTEK dan seni budaya berlandaskan nilai nilai islam ahlussunnah wal-jama’ah (aswaja)
  4. Terlaksananya pengembangan kerjasama dengan berbagai pihak dalam bidang manajemen pendidikan islam baik di tingkat regional, nasional, ASEAN maupun internasional.
  5. Terimplementasikannya manajemen strategis dalam pengembangan program studi yang berdaya saing di tingkat nasional tahun 2018, tingkat ASEAN tahun 2023 dan tingkat internasional tahun 2028.



Mata Kuliah

STRUKTUR KURIKULUM KERANGKA KUALIFIKASI NASIONAL INDONESIA BERBASIS MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA TAHUN 2021


PROGRAM STUDI MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM

SEMESTER I

NO

KODE MK

MATA KULIAH

SKS

1

21MKD01MPI

Inovasi Manajemen Pendidikan Islam

2

2

21MKD03MPI

Manajemen Strategik dan Transformasi Pendidikan

2

3

21MKM01MPI

Filsafat Ilmu

2

4

21MKM02MPI

Metodologi Penelitian Pendidikan

3

5

21MKD05MPI

Studi Aswaja dan Tasawuf

2

6

21MKU02MPI

Psikologi Kepemimpinan Pendidikan Islam

2

Jumlah Sks

13

 

 SEMESTER II

NO

KODE MK

MATA KULIAH

SKS

1

21MKD02MPI

Filsafat Manajemen Pendidikan Islam

2

2

21MKD04MPI

Studi Ayat Qur’an-Hadis Manajemen Pendidikan Islam

2

3

21MKP06MPI

Manajemen Sistem Informasi Pendidikan Islam

3

4

21MKM03MPI

Sosiologi Kepemimpinan Pendidikan Islam

3

5

21MKP04MPI

Manajemen SDM dalam Organisasi Pendidikan Islam

3

6

21MKU01MPI

Analisis Kebijakan Pendidikan Islam

2

7

21TAS01MPI

Komprehensip

0

Jumlah Sks

15

 

 SEMESTER III

NO

KODE MK

MATA KULIAH

SKS

1

21MKP02MPI

Supervisi dan Penjaminan Mutu Pendidikan Islam

3

2

21MKU03MPI

Manajemen Mutu Pendidikan Islam

3

3

21MKU04MPI

Pengembangan Kurikulum dan Evaluasi Pendidikan

3

4

21MKU05MPI

Manajemen Kelas dan Manajemen Persekolahan

2

5

21TAS02MPI

Seminar Proposal Tesis

0

Jumlah Sks

11

 

 SEMESTER IV

NO

KODE MK

MATA KULIAH

SKS

1

21TAS03MPI

Tesis

8

Jumlah Sks

8

  

Total Jumlah Sks

47

 

 


Kompetensi

Kompetensi utama Program Studi Manajemen Pendidikan Islam yang harus di kuasai oleh lulusan sebagai penciri utama keahlian dalam bidang manajemen pendidikan islam setelah menyelesaikan studi, mahasiswa dapat : 

  1. Memiliki pemahaman dan wawasan manajemen pendidikan islam yang komprehensif. Kemammpuan ini terwujud dalam mata kuliah kepemimpinan pendidikan, analisis kebijakan pendidikan islam dan MSDM pendidikan Islam.
  2. Mempunyai keahlian dalam pendidikan dan pengembangan studi lembaga pendidikan sesuai dengan bidang yang ditekuni, kesadaran ilmiah yang tinggi, terbuka dan responsif terhadap perubahan sosial, dan berakhlak mulia. Kompetensi ini terwujud dalam kelompok mata kuliah pengembangan kurikulum dan evaluasi pendidikan, psikologi pendidikan islam dan manajemen kelas dan persekolahan.
  3. Mampu memecahkan permasalahan ilmu pengetahuan dan teknologi di dalam bidang pengajaran studi islam melalui pendekatan intermulti dan transdisipliner. Kompetensi ini terwujud dalam kelompok mata kuliah metodologi penelitian dan tugas akhir tesis.
  4. Mampu mengelola dan mengembangkan hasil riset yang bermanfaat bagi masyarakat dan keilmuan, serta mampu mendapat pengakuan nasional dan internasional.
Kompetensi pendukung Program Studi Manajemen Pendidikan Islam yang harus di kuasai oleh lulusan sebagai penciri utama keahlian dalam bidang manajemen pendidikan islam setelah menyelesaikan studi, mahasiswa dapat / mampu mengembangkan pengetahuan dan teknologi di bidang manajemen pendidikan islam melalui riset hingga menghasilkan karya inovatif dan teruji. Kompetensi ini terwujud dalam mata kuliah manajemen mutu pendidikan Islam.

Kompetensi lain / pilihan Program Studi Manajemen Pendidikan Islam yang harus di kuasai oleh lulusan sebagai penciri utama keahlian dalam bidang manajemen pendidikan islam setelah menyelesaikan studi, mahasiswa dapat :
  1. Memiliki kemampuan manajerial lembaga pendidikan. Kompetensi ini di wujudkan dalam mata kuliah kepemimpinan pendidikan islam.
  2. Memiliki kemampuan analisis Kebijakan pendidikan. Kompetensi ini di wujudkan dalam mata kuliah analisis kebijakan pendidikan.
  3. Melaksanakan kegiatan supervisi pendidikan. Kompetensi ini diwujudkan dalam mata kuliah supervisi dan penjaminan mutu pendidikan Islam.